hobingoding.com - Halo coders. Jika sebelumnya saya telah membagikan program untuk menghitung harga jual barang maka kali ini saya akan membagikan program untuk menghitung harga beli dari barang tersebut.
Harga pembelian barang sederhananya dapat diperoleh dengan cara mengurangi atau menambahkan harga penjualan tersebut dengan untung-rugi yang diharapkan. Dengan demikian di sini kita perlu menghitung terlebih dahulu berapa keuntungan ataupun kerugian agar kita dapat mengetahui harga pembeliannya.
Permasalahan
Buatlah program untuk menghitung harga jual beli dengan opsi untung-rugi.
Test Case
Input Harga Jual : 110000
Opsi Perhitungan :
1. Untung
2. Rugi
Input Opsi Perhitungan : 1
Input Persentase Untung-Rugi : 10
Harga Beli jika untung sebesar 10 persen adalah 100000.0
Kode Program
print("Program Menghitung Harga Beli Barang")
print("visit us hobingoding.com")
print()
# Input Harga Jual
harga_jual = int(input("Input Harga Jual : "))
# Input Opsi Perhitungan
print("Opsi Perhitungan : ")
print("1. Untung")
print("2. Rugi")
opsi = int(input("Input Opsi Perhitungan : "))
# Input Persentase
persen = int(input("Input Persentase Untung-Rugi : "))
# Hitung Harga Beli
if(opsi == 1):
harga_beli = harga_jual*(100/(100+persen))
print("Harga Beli jika untung sebesar %s persen adalah %s"%(persen, harga_beli))
else:
harga_beli = harga_jual*(100/(100-persen))
print("Harga Beli jika rugi sebesar %s persen adalah %s"%(persen, harga_beli))
Lihat source code melalui github: fandipres
Output Program
Penjelasan Program
Masih dengan konsep yang mirip dengan program sebelumnya. Di sini saya meminta pengguna untuk menginputkan harga jual ke dalam sistem yang dilanjutkan dengan opsi perhitungan dan persentase untung-rugi yang diharapkan.
Jika yang diinput adalah opsi == 1 maka saya akan menghitung harga penjualan yang sebelumnya telah diinputkan dengan menggunakan formula harga jual * (100/(100 + persen untung)) sesuai dengan persentase yang diharapkan. Perbedaannya jika opsi yang dipilih adalah 2 maka formula ini akan berubah menjadi harga jual * (100/(100 - persen rugi)). Setelah dihitung saya di sini langsung saja mencetaknya dengan menggunakan perintah print di dalam masing-masing kondisi if.
Masih bingung atau punya pertanyaan lain? Feel free to ask me in comment section below guys.